Thursday, October 19, 2006

Mengembangkan Outline Menjadi Sebuah Khotbah

Ada beberapa istilah yang harus dipahami dalam outline khotbah ekspositori di blog ini : proposisi, kalimat tanya, dan kalimat peralihan. Proposisi adalah suatu pernyataan mengenai pelajaran rohani utama suatu khotbah yang disingkat dalam satu kalimat. Kalimat tanya dan kalimat peralihan menunjukkan bagimana proposisi itu akan dikembangkan, diuraikan, atau didijelaskan dalam khotbah.

Langkah-langkah untuk pengembangan outline menjadi khotbah :

  1. Pahami struktur outline dengan baik. Outline adalah seperti tulang-tulang yang menjadi kerangka tubuh manusia.
  2. Tambahkan "daging" kepada outline. "Daging" ini adalah kalimat-kalimat yang akan membungkus outline menjadi lebih indah dan berisi. Tambahkan ilustrasi dan aplikasi.
  3. Berdoa dan mohonlah agar Tuhan berkenan untuk menghembuskan nafas-Nya, sehingga "tulang yang berdaging" ini menjadi hidup.

Selamat mempersiapkan sebuah khotbah ekspositori

No comments: